Aku gusar akhir-akhir ini
Aku merasa aku seperti anak belasan
Satu hari aku merasa senang
Esoknya aku bisa sangat sedih
Satu hari aku merasa penuh cinta
Hari lain aku seperti penuh dengan emosi
Mungkin aku mulai lelah
Lelah akan rutinitas
Lelah akan yang kurasa
Lelah akan sekitar
Lelah akan rasa yang kupendam
Seringkali aku diam di hadapan orang
Tapi banyak meminta dan bertanya pada Sang Maha Pemberi
Pernah aku menahan air mata di depan manusia
Tapi kemudian tersedu di hadapan Sang Maha Pendengar
Tulisanku hanya sekedar cerita
yang kadang aku tak tau harus mengawali
dan tak tau bagaimana mengakhiri
Seperti gusarku, yang masih menyelubungi

Tidak ada komentar:
Posting Komentar